WISMP BAPPEDA

KPMU WISMP BAPPEDA KABUPATEN BANTAENG SELAMAT DATANG

Sabtu, 21 April 2012

PROGRAM WISMP 2 DI HARAPKAN DAPAT MEMBANTU SURPLUS PANGAN


Pertambahan penduduk yang sangat pesat menimbulkan krisis pangan dunia yang mengakibatkan ketidakseimbangan antara produksi pangan dunia, ketergantungan pada satu komoditas pangan dan munculnya fenomena perubahan iklim yang ekstrem. Kerusakan prasarana irigasi yang mengakibatkan tingginya volume air irigasi yang hilang, berdampak pada penurunan hasil produksi pangan.
Hal tersebut disampaikan oleh Ismi Farida Kepala Sub Direktorat Kerja Sama Luar Negeri Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan Umum dalam acara penutupan Launching ProgramWISMP 2 & Penandatanganan Perjanjian Hibah Daerah (28/2), Jakarta.
Ada empat hal yang harus diperhatikan dalam program WISMP-2 ini, diantaranya, program WISMP-2 ditargetkan untuk dapat mendukung surplus 10 juta ton beras di tahun 2014 dan program WISMP 2 didanai dengan dana pinjaman, sehingga harus dilaksanakan sesuai dengan peruntukannya serta kegiatan fisik harus difokuskan pada lokasi yang potensial.
“Dalam penandatanganan hibah diharapkan dapat merefleksikan perwujudan dari pelaksanaan hubungan antara keuangan pusat dan daerah yang sudah tertata dengan aturan perundangan. Perlunya koordinaso yang baik juga harus dilakukan untuk mencapai apa yang sudah direncanakan sebelumnya,” jelas Ismi.
Ismi menambahkan kegiatan WISMP-2 dilaksanakan untuk menandai tekad kita bersama dan bersatu padu dalam melaksanakan program pemerintah. Terutama dalam program peningkatan 10 juta ton beras pada tahun 2014. “Melalui program WISMP-2 diharapkan dapat memberikan dampak langsung terhadap lebih dari 500 ribu petani,” ujar Ismi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar